Sunday, May 27, 2007

Beasiswa S1, D2, D3 Monbukagakusho Jepang tahun 2008

Bagi anda yang berminat menempuh pendidikan di Jepang, tahun ini pemerintah Jepang telah membuka kembali peluang studi ke Jepang melalui program beasiswa Monbukagakusho 2008. Program ini meliputi beasiswa S1, beasiswa D3, dan beasiswa S2 bagi lulusan SLTA dan sederajat. Program beasiswa S1 meliputi seluruh jurusan kecuali musik dan olahraga, sedangkan program beasiswa D3 hanya diperuntukkan bagi siswa SLTA lulusan IPA yang berminat di bidang teknik (Engineering). Pendaftaran program beasiswa monbukagakusho 2008 ini akan dibuka 31 Mei 2007 dan ditutup tanggal 27 Juni 2007.

Program S1

Program S-1 merupakan program beasiswa 5 tahun (kecuali jurusan Kedokteran Umum, Gigi dan Hewan, 7 tahun) yang bisa diikuti lulusan SLTA baik jurusan IPA ataupun IPS Semua bidang bisa dipilih, kecuali bidang musik dan olah raga. Masa 5 atau 7 tahun sudah termasuk 1 tahun belajar bahasa di Jepang. Dan universitasnya baru ditentukan setelah tiba di Jepang berdasar hasil persaingan saat belajar bahasa selama 1 tahun di Jepang.

Program D-3 atau Politeknik

Program D-3 merupakan program beasiswa 4 tahun (termasuk 1 tahun belajar bahasa Jepang) yang dikhususkan bagi lulusan IPA yang berminat dibidang teknik (engineering) . Program yang materinya lebih pada praktek dan eksperimen ini memungkinkan bagi lulusan yang berprestasi untuk melanjutkan ke jenjang S-1. Sekolah tujuan sudah ditentukan sebelum keberangkatan ke Jepang.

Program D-2

Program yang setara dengan akademi yang akan mendidik para calon spesialis (profesional) ini ditempuh dalam waktu 3 tahun (termasuk belajar bahasa Jepang 1 tahun) dan bisa diikuti oleh lulusan SLTA jurusan IPA maupun IPS. Sama dengan program D-3, sekolahnya sudah ditentukan sebelum keberangkatan.

Fasilitas :

* Bebas biaya ujian masuk universitas, biaya kuliah, dan matrikulasi. (tidak termasuk biaya buku paket dan alat tulis).

* Tunjangan biaya hidup sebesar 134.000 yen setiap bulannya. Tunjangan pertama di Jepang sebesar 25.000 yen.

* Kursus Bahasa Jepang Gratis, baik saat di Indonesia ataupun di Jepang. Di Indonesia sekitar 3 minggu sebelum berangkat dan di Jepang selama setahun sebelum masuk kuliah. Dan tempatnya untuk peserta program S-1 dan D2 dibagi antara Tokyo dan Osaka, untuk program D3 semua di Tokyo.

* Kemudahan dalam pencarian asrama, apartemen atau sejenisnya. Di jepang, terutama untuk mahasiswa asing, sering mendapat kesulitan dalam pencarian tempat tinggal. Namun banyak pemilik apartemen atau asrama yang gmemperlunak h syarat bagi penerima beasiswa mombukagakusho.

* Diikutsertakan dalam asuransi kesehatan nasional Jepang dan program subsidi biaya kesehatan AIEJ.

* Tiket pesawat JAL Indonesia-Jepang kelas ekonomi. Tiket pesawat ini hanya diberikan 2 kali, saat pertama kali berangkat dari Indonesia, dan saat kembali ke Indonesia setelah menyelesaikan studi dengan beasiswa mombukagakusho

Syarat pendaftaran untuk Program S-1, D-3 dan D-2 :

* Lulusan SLTA baik itu SMU, STM ataupun Madrasah Aliyah
* Berusia di bawah 22 tahun saat keberangkatan.
* Memenuhi batas minimal nilai rata-rata UAN dan nilai rata-rata rapor kelas semester akhir (dengan perincian sebagai berikut) :

Program Nilai minimal

Program Nilai Minimal S1 8,2 D3 8,0 D2 7,7

Tahapan seleksi :

* Seleksi Dokumen, hanya yang memenuhi syarat-syarat di atas yang diperbolehkan mengambil formulir pendaftaran di Bagian Pendidikan Kedutaan Besar Jepang atau Konsulat Jenderal Jepang terdekat (Medan, Surabaya, Makassar).

* Tes Tertulis, diperuntukkan bagi yang lulus seleksi dokumen, dan mendapat panggilan untuk mengikuti tes tertulis (tidak semua pelamar dipanggil untuk tes tertulis). Biasanya tes diadakan akhir bulan Juli.

* Tes Wawancara, bagi yang lulus Tes Tertulis akan dipanggil untuk mengikuti Tes Wawancara di Kedubes Jepang di Jakarta. Wawancara dalam bahasa Indonesia. Isi pertanyaan lebih mengarah kepada kesiapan mental pendaftar untuk hidup sendiri melanjutkan studi ke Jepang.

* Seleksi akhir oleh Monbukagakusho, Pelamar yang lulus Tes Tertulis dan Tes Wawancara, datanya akan diserahkan (direkomendasikan) kepada Monbukagakusho. Keputusan akhir ditetapkan oleh Monbukagakusho sekitar akhir bulan Januari tahun berikutnya. Bagi yang lolos semua seleksi dan berhasil mendapatkan rekomendasi dari Monbukagakusho, akan berangkat ke Jepang awal bulan April.

* Untuk Tes Tertulis, semua soal dalam bahasa Inggris (boleh menggunakan kamus bahasa Inggris-Indonesia kecuali dalam ujian bahasa Inggris).

* Materi ujian disesuaikan dengan Program beasiswa dan jurusan yang dipilih.

- Untuk Program S-1 jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial & Humaniora materi ujiannya adalah Bahasa Inggris, Matematika, Sejarah Dunia

- Untuk Program S-1 jurusan Ilmu Pengetahuan Alam, materi ujiannya adalah Bahasa Inggris, Matematika, Kimia dan Fisika/Biologi*

- Untuk Program D-3, materi ujiannya adalah Matematika dan Fisika / Kimia*.

- Untuk Program D-2, materi ujiannya adalah Bahasa Inggris dan Matematika.

(*:tergantung pilihan bidang studi yang dipilih)

Pendaftaran dilakukan di Bagian Pendidikan Kedutaan Besar Jepang untuk Indonesia, di Jakarta, atau di 3 Konsulat Jenderal Jepang yang tersebar di Surabaya, Medan dan Makassar. Adapun formulir pendaftaran bisa didownload disini

Alamat dan nomor teleponnya adalah sebagai berikut :

Bagian Pendidikan Kedutaan Besar Jepang,
Jl. M.H. Thamrin No. 24 Jakarta 10350
Telp. (021) 3192-4308

Konsulat Jenderal Jepang di Surabaya,
Jl. Sumatera No. 93
Telp. (031) 503-0008
Konsulat Jenderal Jepang di Medan,
Wisma BII Lt. 5, Jl. P. Diponegoro No. 18
Telp. (061) 457-5193

Konsulat Jenderal Jepang di Makassar,
Jl. Jend. Sudirman No. 31
Telp. (0411) 871-030

Informasi selengkapnya:
http://www.id.emb-japan.go.jp/sch_slta.html



Comments :

30 comments to “Beasiswa S1, D2, D3 Monbukagakusho Jepang tahun 2008”

Unknown said...
on 

Bagaimana jika ingin melanjutkan S1 melalui program beasiswa ini tapi sebelumnya telah menyelesaikan D3 di Indonesia? Apakah program yang dipilih untuk S1 boleh sama dengan sewaktu mengambil D3 di Indonesia?
Terima kasih

DESTTNY said...
on 

apakah siswa yang mendapat program ini di perbolehkan melakukan kerja parttime ketika senggang?

Unknown said...
on 

kapan akan dilaksanakan pendaftaran untuk sma kelas 3 angkatan 2008-2009??
apakah ada soal monbukagakusho tahun lalu untuk keperluan persiapan ujian??
terimakasih

zle_per said...
on 
This comment has been removed by the author.
zle_per said...
on 

apakah tunjangan hidup yang diberikan mencukupi biaya kuliah dan biaya hidup disana??

dengan pemakaian sehemat2nya??

terimakasih

Yan Putra Timur said...
on 

Assaluamualaikum WR.WB.

Saya adalah mahasiswa S1 Manajemen Universitas Airlangga semester 2 , apakah ada beasiswa double degree untuk jurusan manajemen untuk program beasiswa monbukagakusho tersebut ? , untuk syarat nilai minimal 8,2 apakah nilai itu rata-rata dari nilai nilai raport atau rata-rata dari nilai ujian nasional? apabila ada program beasiswa double degree apa sajakah syarat-syarat yang harus dipenuhi ?

Terima kasih

Wassalamualaikum WR.WB

Yan Putra Timur said...
on 

Assalamualaikum WR.WB

Saya adalah mahasiswa Universitas Airlangga Surabaya Jurusam Manajemen semester 2 , apakah ada program double degree untuk jurusan manajemen pada program monbukagakusho tersebut? , apabila ada , apa saja syarat yang harus dipenuhi? untuk lulusan SMA syarat nilai minimal 8,2 tersebut apakah merupakan rata-rata nilai dari nilai raport atau rata-rata dari nilai ujian nasional?

Terima kasih

Wassalamualaikum WR.WB

Chi said...
on 

di bidang seni juga dapat monbukagakusho tidak ?
kalau tidak bagaimana caranya saya bisa mendapatkan beasiswa untuk di National University of Fine Art di Jepang ?
Mohon pemberitahuannya

BISONer said...
on 

ada soal beasiswa untuk d2 dan d3 nggak ya? minta dong! kalau sudi, mohon dikirim ke email saya aja. syahazlan@yahoo.co.id

aoi_iruka said...
on 

dimana saya bisa mendapat informasi update tentang beasiswa monbusho untuk tahun 2009 (program S1)

kpada yang mengetahui info2nya tolong kirim2 infonya ke hikariryo_satoshi@yahoo.com

makasih

aoi_iruka said...
on 

dari mana saya bisa mendapat informasi terbaru tentang beasiswa monbusho untuk tahun 2009 (program s1)

bagi yang mengetahuinya tolong kirim ke hikariryo_satoshi@yahoo.com

terima kasih

aoi_iruka said...
on 

kapan akan dibuka pendaftaran untuk sma kelas 3 yang akan lulus taun 2009?

mohon informasi selengkapnya...

terima kasih

hikariryo_satoshi@yahoo.com

Unknown said...
on 

Dokumen apa saja yg dibutuhkan untuk tahap seleksi dokumen? Kapan pendaftaran untuk keberangkatan tahun 2009? Terima kasih

Tec-[H] said...
on 

bagaimana saya bisa masuk universitas di jepang yang fakultas IT-nya bagus ? Saya sangat minat dengan jepang dan IT. saya masih kelas 2 SMA. tolong informasinya email ke
crime_community@yahoo.com

Didhu said...
on 

Untuk nilai minimal 8,0 untuk program D3, apakah nilai tersebut adalah nilai rapor atau nilai ujian nasional? Terimakasih

yoga.destiny said...
on 

wa,tetarik nih . . .
kapan yah penaftarannya? >>.

tolong kasih infonya di http://bayusmart.wordpress.com

yoga.destiny said...
on 

wa,tetarik nih . . .
kapan yah penaftarannya? >>.

tolong kasih infonya di http://bayusmart.wordpress.com

madarina imanisari said...
on 

=>maaf nh gni saya kan sekarang kls 2 SMA n pengen kuliah di jepang caraX gmn?

=>n mohon kasi info donk tntng kehidupan jepang

=>maksih ats infoX<=

menwithdreams said...
on 

lulusan smk bisa ikutan gak?terus soal-soal yang diujikan kayak gimana?

_riuzi_ said...
on 

assalamu'alaykum . . .
bagaimana saya bisa mendapatkan beasiswa universitas di Jepang fakultas HI(Hubungan Internasiona)??
saya sangat tertarik untuk meklanjutkan study di Jepang fakultas HI .
rata - rata nilai 8,2 itu nalai rata- rata rapotsemester akhir atau nilai rata - rata UAN ??
tolong informasinya ke email krenzriuzi@yahoo.com .
thx be'4 .
saya masih pelajar kelas 2 SMA .

_riuzi_

shouko_geass said...
on 

Assalamu'alaikum

Saya siswa kelas 3 SMA dan sekarang telah lulus.Saya ingin mengikuti seleksi Monbukagakusho.
Yang ingin saya tanyakan apakah Universitas yang akan menjadi tempat belajar adalah pilihan sendiri atau sudah ditentukan? Lalu apa sajakah dokumen yang harus diserahkan selain fotokopi rapor:misalnya CV atau dokumen lain?
Tolong jawab.

laffah said...
on 

saya siswi SMA yang baru lulus dari jurusan bahasa .
yang saya tanyakan,bagaimana dengan persyaratan yang tidak ada jurusan bahasa .
lalu bagaimna jika hasil UN hanya rata-rata 7.
tolong di jawab iah ..
karna saya berminat sekali dengan beasiswa ini ..

bodycell said...
on 

hasil tes tulisnya masih dipertimbangkan gak dengan berkas2x???misalnya, kalo banyak prestasinya gitu???

kachihokoru said...
on 

tahun ini saya kelas 3 ipa pendaftarannya dimulai kapan dan tempat seleksinya nanti dimana ya...
mohon kirim informasinya ke email saya:
andri_ckckck@yahoo.com

terima kasih

kachihokoru said...
on 

tahun ini saya kelas 3 ipa pendaftarannya dimulai kapan dan tempat seleksinya nanti dimana ya...
mohon kirim informasinya ke email saya:
andri_ckckck@yahoo.com

terima kasih

dr el said...
on 

kapan di mulai pendaftaran Monbukagakusho periode 2009/2010?

persyaratannya apa saja?materi tesnya apa saja(tulis/wawancara)?

jawaban mohon dikirim ke alamat e-mail:dr_el@ymail.com

thanks 4 all

soraku said...
on 

bagaimana klo mw tw informasi tentang beasiswa ini.2010

Gus Fajar said...
on 

Saya siswa kelas 2 smkn 1 singosari,saya mau tanya kapan dibuka pendaftaran beasiswa bagi siswa smk angkatan 2010-2011...?

Terimakasih ...
jika ada informasi kirimkan ke fajar_8800086@yahoo.co.id

Unknown said...
on 

saya pelajr dari sma donbosco padang..
saya sekarang masih duduk di kelas 3 sma..
apa tahun depan masih ada beasiswanya??
terima kasih

AiraPink said...
on 

Ass..
saya mahasiswa D3 teknik telekomunikasi.
kalo tahun depan mau ikut program beasiswa S1 bisa ga??
trims..^^

 

Copyright © 2009 by Beasiswa Indonesia

Beasiswa Terbaru | Panduan Beasiswa Lengkap | Aplikasi Beasiswa | Study Preparation |Template by Blog Templste 4 U | Blogspot Tutorial | Blogger